Cara Bikin Internet Stabil dan Tambah Ngebut - Kehadiran internet semakin terasa seiring adanya pandemi yang mengakibatkan kinerja dari seseorang saat berada dalam kantor atau ruangan luar lainnya menjadi terbatas. Aturan dari pemerintah yang membatasi kegiatan aktivitas luar ini menjadikan kita sering berada dalam rumah. Baik pekerjaan atau tugas sekolah mengerjakannya dari dalam rumah atau orang sering menyebutnya work from home. Sehingga harus benar benar menyiapkan koneksi internet yang harus stabil.
Internet yang stabil dapat membuat tugas maupun pekerjaan menjadi lancar tanpa terkendala koneksi. Koneksi internet pemilik rumah biasanya menggunakan wifi akan tetapi karena adanya keterbatasan biaya menggunakan wifi jika pengguna hanya satu orang. Oleh karena itu banyak dari para pekerja , mahasiswa maupun pelajar menggunakan konektivitas jaringan seluler.
Cara Bikin Internet Stabil dan Tambah Semakin Ngebut
Beberapa masalah timbul saat menggunakan jaringan seluler yaitu banyak pengguna mengeluhkan internet menggunakan jaringan seluler tidak stabil. Sehingga mengganggu dan menghambat aktivitas pekerjaan atau tugas lainnya. Dengan masalah tersebut ada nih beberapa solusi atau tips dan trik yang bisa bikin internet lebih ngebut dan stabil.
1. Mengaktifkan Airplane Mode atau Mode Pesawat
Salah satu tips untuk menangani kualitas sinyal yang buruk, berfungsi untuk mematikan seluruh jaringan seluler maupun konektivitas wifi atau lainnya pada smartphone. Cara kerja dari mode pesawat ini yaitu dengan memutus seluruh jaringan yang masuk pada smartphone dan jika mode pesawat ini mati maka otomatis smartphone akan mencari jaringan yang lebih kuat atau stabil. Selain itu fungsi dari mode pesawat yaitu menghemat baterai, mempercepat kinerja smarphone dan mempercepat proses pengisian baterai.
2. Melakukan Pengaturan Jaringan
Pengaturan jaringan ini berfungsi untuk melakukan pengaturan pada sinyal jaringan seluler apakah prioritas pada jaringan 4G/3G . Karena biasanya ada daerah yang hanya dapat menggunakan jaringan 3G untuk koneksi internet pun sebaliknya juga ada daerah dimana jaringan 4G lebih kuat daripada jaringan 3G. Untuk dapat mengatur jaringan bisa langsung mengakses menu setting kemudian masuk ke pengaturan jaringan seluler pada smarphone.
3. Melakukan Restart pada Smartphone
Restart sistem ini memiliki fungsi yaitu dapat melakukan penyegaran pada sistem smartphone, meningkatkan kinerja smartphone dengan mengosongkan RAM, mengatasi kegagalan pada pembacaan sistem. Selain itu ternyata ada fakta menarik lainnya yaitu dapat mengatasi jaringan seluler yang bermasalah biasanya sering ditemui ketika sudah terlalu lama menggunakan smartphone akan tetapi tidak pernah mematikan perangkat.
4. Berpindah Lokasi
Tips yang satu ini walaupun terkesan sederhana akan tetapi juga bisa membantu ketika mengalami masalah koneksi jaringan seluler yang buruk. Karena beberapa masalah sering terjadi yang dapat membuat jaringan internet lemot yaitu faktor lokasi. Contohnya yaitu ketika berada dalam kamar atau ruangan tertutup terkadang bisa menghambat atau menurunkan kualitas sinyal seluler sehingga solusinya yaitu berpindah tempat yang tidak ada banyak hambatan.
5. Menggunakan atau mematikan VPN
VPN bisa menjadi sebuah solusi untuk bisa mempercepat koneksi internet karena VPN bersifat pribadi sehingga jalur jaringan terlewati oleh pengguna vpn itu sendiri selain itu juga menjaga keamanan dari lalu lintas koneksi jaringan. Akan tetapi jika VPN tersebut tidak mendukung atau bermasalah dengan jaringan seluler kita maka coba untuk mematikannya agar internet kembali stabil dan tidak terganggu. Kalau tertarik langsung aja VPN Download.
6. Menghubungi Customer Service
Setelah melakukan berbagai penangan jaringan internet tapi masih gagal coba menanyakan kepada customer service penyedia jaringan seluler. Karena beberapa kejadian banyak terjadi yaitu adanya pemutusan jaringan, padahal awalnya internet yang kita gunakan lancar dan stabil tiba-tiba lemot atau bahkan tidak bisa terpakai kemungkinan ada pemutusan jaringan dari pihak penyedia jaringan.
Baca Juga : Aplikasi Pelacak Nomor Asing Tak Dikenal dan Memblokirnya
Penutup
Demikian tadi cara bikin internet stabil dan menjadi lebih cepat. Sehingga aktifitas sobat tidak terganggu oleh jaringan internet yang lemot. Semoga bermanfaat bagi sobat Vexa Game.