image
Game4 Min Read

4 Cara Jago G36C PUBG Mobile, Auto Chicken Dinner!

4 Cara Jago G36C PUBG Mobile, Wajib Tahu!. Senjata PUBG Mobile G36C menjadi senjata eksklusif yang bisa didapatkan saat di map Vikendi. Karakteristik senjata G36Cadalah kecil, ringan, tetapi akurat untuk pertarungan-pertarungan dengan jarak dekat.Senjata G36C di game PUBG Mobile termasuk senjata assault rifle yang menggunakan jenis peluru berkaliber 5.56 mm. Jumlah peluru yang digunakan sebanyak 30 butir peluru. Jika kamu menggunakan attachment,maka  kapasitas peluru yang bisa dimaksimalkan menjadi 40 butir peluru. Untuk mode tembak yang tersedia bagi senjata ini adalah single dan auto. Waktu reload dari senjata ini juga cukup cepat yakni sebanyak 2 detik.

Untuk damage yang dimiliki, senjata ini sama dengan senjata M416. Sama-sama memiliki damage sebanyak 42. Kemudian untuk firing rate senjata G36C memiliki sebanyak 60 dengan tingkat stabilitasnya sebanyak 36. Senjata ini termasuk mematikan jika dipakai menembak di jarak yang dekat hingga menengah. Sebagai player setia dari game PUBG Mobile pastinya kamu sudah mencobanya menggunakan senjata ini. Namun, pastinya kamu saat menggunakan senjata ini tak begitu maksimal digunakan. Mari kita simak mengenai 4 cara jago G36C PUBG Mobile auto chicken dinner selengkapnya berikut ini!

Mengendalikan Recoil Senjata G36C

4 Cara Jago G36C PUBG

Langkah pertama yang dapat kamu lakukan saat menggunakan senjata G36C adalah harus memastikan kamu dapat mengendalikan recoil dari senjata G36C PUBG Mobile. Sejatinya senjata G36C PUBG Mobile tidak memiliki recoil yang termasuk besar. Senjata G36C hanya memiliki recoil ke atas dan termasuk recoil ini cukup mudah dikendalikan oleh player. Cara mengendalikan senjata ini adalah dengan cara menahan arah tembakan senjata sedikit ke bawah agar tembakan kamu tetap mengenai sasaran atau musuh. Cara tersebut cukup efektif guna mengendalikan recoil dari senjata G36C.

Perhatikan Jarak Ideal

Sebagai salah satu senjata AR, senjata G36C memang digunakan untuk pertempuran dengan jarak yang dekat hingga menengah. Agar membuat kamu semakin mudah dalam mengincar target saat di jarak dekat maupun menengah bisa menggunakan beberapa jenis scope antara lain Scope 3x atau Scope 2x. Scope jenis ini bertujuan untuk membantu kamu memaksimalkan senjata untuk jarak menengah.

Untuk membuat tembakan kamu lebih stabil lagi, kamu juga dapat menggunakan mode tembak auto. Mode auto cocok digunakan untuk jarak tembak puluhan meter. Jika kamu terpaksa harus berhadapan dengan musuh dalam radius jarak 100 meter bisa pakai Scope 6x agar tembakan lebih maksimal di senjata G36C PUBG Mobile.

Pilihlah Attachment Terbaik

4 Cara Jago G36C PUBG

Ada banyak pilihan attachment yang dapat kamu pasangkan dengan senjata G36C. Sudah dijelaskan di atas,terdapat scope 3x, scope 6x, atau scope 2x yang dapat kamu pasangkan dengan senjata G36C. Selanjutnya, agar dapat membantu mengurangi recoil ke arah atas yang dimiliki oleh senjata ini, kamu dapat menggunakan attachment. Attachment yang disarankan adalah menggunakan Foregrip Vertical yang bisa mengurangi recoil vertical. Aksesoris lainnya yang dapat membantu mengurangi recoil lainnya adalah Compensator yang bisa membuat tembakan menjadi lebih stabil.

Efektif Dipakai di Awal Pertempuran

Senjata G36C PUBG Mobile termasuk sangat efektif untuk dipakai di early game. Senjata ini memiliki performa yang cukup bagus di segala macam situasi. Tidak perlu aksesoris tambahan untuk memaksimalkannya di awal pertempuran, kamu dapat menggunakan senjata ini untuk melawan musuh dengan lebih stabil. Selanjutnya, saat di tengah game kamu juga dapat tetap menggunakan senjata ini. Dengan catatan perlu tambahan aksesoris agar senjata G36C di PUBG Mobile tetap bisa diandalkan.

Baca Juga: 7 Tempat Looting Vikendi Game PUBG Mobile

Penutup

Itulah artikel 4 cara jago G36C PUBG Mobile auto chicken dinner. Apakah sobat Vexa tertarik menggunakan trik di atau? Atau bahkan sudah menggunakan trik di atas? Sampai ketemu dilain waktu.

contact